Featured

Saturday, June 24, 2006

Bandelo

1 comments
MESIN mobil Toyota Kijang terkenal bandel. Tetapi, kabarnya sebentar lagi Indonesia juga akan memproduksi mobil yang mesinnya lebih bandel dari mesin Toyota Kijang. Bahkan sangking bandelnya, mesin itu di-starter pukul 08.00 pagi, baru pukul 11.30 mesin itu hidup atau nyala! Dan tentu saja merek mobilnya pun Bandelo (bukan BALENO), untuk mengekspresikan masalah kebandelan mesinnya.

Jika bicara soal bandel, bandel itu tidak selalu bodoh. Kalau mau disebut bodoh, itu adalah kisah caleg berikut ini. Bayangkan ijazah SMP-nya ditempeli pasfoto dirinya saat ini. Jadi ijazah SMP caleg tersebut, potretnya adalah dirinya yang kumisan dan ubanan. Di mana ada siswa SMP kumisan dan ubanan? Itu baru namanya bodoh!

Nah, bandel dan bodoh sepertinya banyak dianut caleg-caleg kita saat ini. Ada seorang bernama, sebutlah Mister XYZ menggunakan ijazah sarjana muda dari sebuah perguruan tinggi di Yogyakarta. Ternyata setelah dicek, ijazah itu keluaran tahun 1958 atas nama Mister XY (tanpa Z). Ditengarai Bapak XY ini sudah tak jelas rimbanya! Jadi KPU setempat meminta kepada Bapak XYZ (yang jelas rimbanya) untuk melegalisir ulang. Tetapi, si bapak menolak karena mungkin dia memalsukan sesuatu. Tetapi, cerita ini tidak berhenti sampai di sini. Ternyata si Bapak XYZ yang memalsu tadi, sudah jadi anggota Komisi A DPRD di daerah asalnya selama… lima periode! Ala mak!

Bahkan, banyak caleg yang menyertakan ijazah sarjana atau sarjana mudanya dari perguruan tinggi fiktif. Buktinya teman saya yang hobinya ke disko, menyertakan ijazah sarjana muda dari Agogo. Ketika ditanya apa itu Agogo, dijawabnya, "Akademi Gobang Gocir!"
 

Pojok Kita Design by Insight © 2009